Pengaruh Kepemimpinan Demokratis Kyai dan Self Efficacy Terhadap Intensi Berwirausaha Santri Pondok Pesantren Nurul Amanah Bangkalan
Main Article Content
Abstract
Tingkat kewirausahaan di Indonesia yang baru mencapai 3,47% masih tertinggal jauh dari target negara maju sebesar 12%, sehingga menuntut peran aktif dari sektor pendidikan seperti pondok pesantren untuk mengoptimalkan potensi santri. Meskipun pesantren memiliki populasi yang besar, pengembangan jiwa kewirausahaan sering kali terkendala oleh keterbatasan teknologi, sumber daya manusia, serta kurikulum yang dominan pada aspek keagamaan maupun minat santri dalam berwirausaha. Dalam hal ini, Kyai dengan gaya kepemimpinannya menjadi faktor eksternal yang krusial dalam mendorong intensi berwirausaha santri. Di sisi lain, self efficacy sebagai faktor internal yang mencerminkan sejauh mana santri meyakini kemampuan dirinya dalam menjalankan sebuah usaha. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan mengalisis bagaimana kepemimpinan demokratis Kyai dan self efficacy memengaruhi intensi berwirausaha santri di Pondok Pesantren Nurul Amanah Bangkalan. Melalui pendekatan kuantitatif kausal terhadap 95 responden sebagai sampelyang ditentukan melalui teknik purposive sampling, yang mana kriterianya adalah santri yang berpartisipasi aktif dalam program kewirausahaan pesantren atau telah mengikuti praktek kerja lapangan. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik figur kepemimpinan demokratis Kyai maupun self efficacy memiliki dampak positif dan signifikan terhadap intensi berwirausaha santri, baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini merekomendasikan penguatan gaya kepemimpinan yang terbuka dan peningkatan kepercayaan diri santri sebagai strategi krusial untuk mencetak pengusaha muda dari lingkungan pesantren.
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
References
Abdillah, Y., Suharto, A., & Setianingsih, W. E. (2025). Penerapan efikasi diri, entrepreneurship education dan kontrol diri terhadap intensi berwirausaha mahasiswa universitas muhammadiyah Jember. Manajemen: Jurnal Ekonomi, 7(2), 636-650.
Anggraeni, M. N., & Shobirin, M. S. (2024). Peran Kepemimpinan Kyai Dalam Pembentukan Jiwa Kemandirian dan Entrepreneurship Santri. Islamika, 6(1), 179-190.
Arini, S. (2023). Jumlah Pengusaha Masih Sedikit, RI Masih Bisa Jadi Negara Maju?. Agustus, 2025. https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-7042368/jumlah-pengusaha-masih-sedikit-ri-masih-bisa-jadi-negara-maju
Bandura, A. (1997). Self Efficacy: The Exercise Control. New York: Ademic Press.
Barokah, L., Nugroho, L., & Sugiarti, D. (2023). Kajian Peran Koperasi Pesantren (Kopontren) dalam Meningkatkan Jiwa Kewirausahaan (Studi Kasus Pondok Pesantren Ar-Rowiyah, Mancengan, Bangkalan,
Diputra, I & Azis, M. (2023). Karakter Kepribadian Dan Efikasi Diri: Faktor Sukses Berwirausaha. Yogyakarta:Jejak Pustaka.
Djufri, A., & Siradjuddin, R. R. (2025). Pengaruh Kepemimpinan Kharismatik Dan Budaya Pesantren Terhadap Peningkatan Daya Saing Pesantren Dengan Kemampuan Entrepreneurship Sebagai Variabel Moderating (Kasus Pesantren Nahdlatul Ulum Soreang Maros). SEIKO: Journal of Management & Business, 8(1), 120-137.
Fishbein, M & Ajzen, I. (1975). Belief, Attitude, Intention, and Behavior: An Introduction to Theory and Research. England: Addison-Wesley Publishing Company.
Hasana, K. (2023). Problematika Lulusan Santri di Indonesia Sulit Terserap Kerja. Agustus, 2025. https://jatim.idntimes.com/news/jawa-timur/problematika-lulusan-santri-di-indonesia-sulit-terserap-kerja-00-w15v1-v4yzbc?utm_source.
Hayana, N., & Wahidmurni, W. (2019). Kepemimpinan Kyai Dalam Memberdayakan Kewirausahaan Santri. Jurnal Manajemen Pendidikan Islam (J-MPI), 4(1), 1-8.
Indahsari, L., & Puspitowati, I. (2021). Pengaruh pendidikan kewirausahaan dan efikasi diri terhadap intensi wirausaha mahasiswa Universitas Tarumanagara. Jurnal Manajerial dan Kewirausahaan, 3(1), 267-276.
Indriyani, I., & Subowo. (2019). Pengaruh Pengetahuan Kewirausahaan dan Lingkungan Keluarga Terhadap Minat Berwirausaha Melalui SelfEfficacy. Economic Education Analysis Journal, 2(1), 18–23. https://doi.org/10.15294/eeaj.v8i2.31493
Juliyani, E. (2023). Peran Alumni Dalam Pengembangan Ekonomi Pondok Pesantren Sunan Drajat. Al-Maqashid: Journal of Economics and Islamic Business, 3(1), 22-36
Kemenag. (2022). Direktorat Jenderal Pendidikan Islam : Jumlah Pondok Pesantren Menurut Tipe. Agustus, 2025. https://satudata.kemenag.go.id/dataset/detail/jumlah-pondok-pesantren-menurut-tipe.
Kemendikdasmen. (2025). Jumlah Data Satuan Pendidikan (Dikmas) Per Prov. Jawa Timur. Data Pendidikan Kemendikdasmen.
Musdalifah., AR, S., Haris, A., & Marlina, S. (2025). Pengaruh Efikasi Diri Dan Lingkungan Keluarga Terhadap Intensi Berwirausaha Siswa. Indo-Fintech Intellectuals: Journal of Economics and Business. 5(2). 5000–5013. https://doi.org/10.54373/ifijeb.v5i2.3043.
Nabilla, N., & Hanif, M. (2024). Kepemimpinan Demokratis dalam Pengembangan Pondok Pesantren Raudlatul Huda Tiparkidul. Global: Jurnal Ilmiah Multidisiplin, 1(1), 43-50.
Nur, M. A., & Yaqin, N. (2023). Kepemimpinan kiai dalam mengembangkan wirausaha di pesantren. Jurnal Manajemen Pendidikan Islam (J-MPI), 8(1), 73-82.
Pasolong. (2022). Kepemimpinan Birokrasi. Bandung: Alfabeta.
Sarwenda. (2023). Kemandirian Dan Sikap Entrepreneurship Santri Di Pesantren. Jakarta: Publica Indonesia Utama
Soelaiman, L., Puspitowati, I., & Selamat, F. (2022). Peran model panutan terhadap intensi berwirausaha mahasiswa melalui penerapan teori perilaku terencana. Jurnal Muara Ilmu Ekonomi dan Bisnis. 6(2), 320-329. https://doi.org/10.24912/jmieb.v6i2.20387
Sugiarto, Izzat, M., & Matin. (2025). Kepemimpinan Kiai dalam Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Santri Pondok Pesantren Al Hasan Bekasi. Jurnal Manajemen Pendidikan Dan Ilmu Sosial, 6 (2), 1170–1177. https://doi.org/https://doi.org/10.38035/jmpis.v6i1
Usman, H. (2016). Manajemen: Teori, Praktik dan Riset Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara
Wardani, V. K., & Nugraha, J. (2021). Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan, Lingkungan Keluarga, Attitude Towards Entrepreneurship Terhadap Intensi Berwirausaha Melalui Self Efficacy. Jurnal Ekonomi Pendidikan Dan Kewirausahaan, 9(1), 79-100.
Wijaya, W., & Handoyo, S. E. (2022). Pengaruh pendidikan kewirausahaan, empati dan dukungan sosial terhadap intensi berwirausaha sosial mahasiswa. Jurnal Manajerial Dan Kewirausahaan, 4(2), 546-555.
Winata, R. M., & Handoyo, S. E. (2025). Pengaruh Pendidikan Kewirausahaan, Efikasi Diri, dan Lingkungan Sosial Terhadap Intensi Berwirausaha. Jurnal Manajerial Dan Kewirausahaan, 7(2), 627–634.